BERITANUSRA.ID – Wakil Bupati (Wabup) Buleleng Gede Supriatna membuka secara resmi Focus Group Discussion (FGD) Gula Aren Pedawa Buleleng di Ruang Rapat Lobi Rumah Jabatan Bupati Buleleng, Selasa (11/11).
FGD ini merupakan tindak lanjut dari MoU antara Pemkab Buleleng dengan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNS dengan Dinas Pariwisata Buleleng.
LPPM UNS dipimpin langsung oleh Ketua I Gusti Ayu Ketut Rachmi Handayani dan Lego Karjono. FGD ini bertujuan untuk pendampingan Gula Aren Pedawa dalam rangka memperoleh indikasi geografis sebagai salah satu hak atas kekayaan intelektual.
Wabup Supriatna menyampaikan bahwa dengan diraihnya indikasi geografis nantinya dapat memberikan beberapa keuntungan diantaranya secara ekonomi dan diakui juga secara hukum. Buleleng mempunyai banyak potensi yang dapat didaftarkan sebagai hak atas kekayaan intelektual. Saat ini baru Garam Tejakula yang sudah memperoleh indikasi geografis.
Turut pula hadir Kepala Dinas Pariwisata, dinas terkait, Camat Banjar, akademisi Undiksha dan masyarakat Desa Pedawa.
#ProkomBuleleng #BulelengPaten



%20(1).png)

